**WELCOME TO MY BLOG**

bintang

Selasa, 21 Oktober 2014

Tulisan 2 Softkill (Kiat Menghadapi Kejenuhan)

Nama  : Ratih Nurdiyani Sari
NPM   : 55411894
Kelas  : 4IA12

Kiat Menghadapi Kejenuhan
Ada beberapa penyebab kejenuhan pada seseorang diantaranya tentang pekerjaan maupun aktivitas sehari-hari. Untuk seorang karyawan berikut beberapa tips yang bisa digunakan untuk menghadapi kejenuhan dan rutinitas kantor:

1.    Jangan menutup diri karena kejenuhan dan kebosanan sering dipicu oleh kegiatan rutin yang monoton. Hampir tidak ada kegiatan yang tidak membosankan, kecuali kita melakukan dengan porsi yang dapat kita tanggung. Bila Anda bosan atau jenuh dengan pekerjaan, Anda perlu menyelidiki penyebabnya. Mungkin Anda perlu sedikit kelonggaran, gunakan waktu bersama keluarga atau teman. Atau lakukan apa yang membuat Anda senang.
2.  ambillah cuti tahunan anda dan gunakan waktu luang ( cuti ) tersebut untuk mengistirahatkan pikiran anda dari pekerjaan yang menjenuhkan anda.
3.    Membaca merupakan kebiasaan yang baik.
Dan untuk seorang mahasiswa ada beberapa kiat untuk menghadapi kejenuhan kuliah yaitu:
1.    Perbanyak teman anda, teman yang banyak dapat mengatasi kejenuhan.
2.    Datanglah ke tempat – tempat yang menyenangkan (ke pantai, bioskop, Mal dll)
3.    Menonton film di laptop anda juga dapat mengatasi kejenuhan,
4.    Bermain game.

Sama seperti kiat diatas saya pun mensiasati kejenuhan saya dengan mendengarkan musik-musik idola saya ataupun melihat acara tv mereka, dengan melihat tingkah mereka yang lucu sedikit demi sedikit kejenuhan saya pun menghilang. Selain itu saya juga memilih tidur di rumah untuk mengatasi kejenuhan, karena tidur dapat mengembalikkan mood yang hilang karena rutinitas pekerjaan yang membosankan. Istirahat yang cukup dapat membantu untuk menghilangkan rasa lelah karena pekerjaan.

Untuk saya sendiri ada beberapa kiat yang diterapkan untuk menghilangkan kejenuhan diberbagai tempat. Jika saya sedang jenuh di dalam kelas, saya lebih banyak mendengarkan music, melihat PV idola saya maupun menggambar coret-coretan di buku tulis. Jika saya berada di kampus, biasanya saya akan pergi ke pusat perbelanjaan atau toko buku untuk melihat-lihat ataupun membeli sesuatu karena menurut acara yang saya lihat pergi berbelanja juga bisa untuk menghadapi kejenuhan. Dan terakhir adalah ketika saya ada di rumah, saya lebih memilih menghabiskan waktu dengan laptop ataupun tidur ketimbang pergi ke suatu tempat karena menurut saya itu membuang-buang waktu dan tenaga lebih baik di simpan untuk melakukan aktivitas esok harinya.


Selain dari yang sudah saya jabarkan di atas saya juga senang berkumpul dengan komunitas yang mempunyai minat yang sama dengan saya karena jika kita sudah berbicara satu sama lain dengan anggota komunitas yang punya hobi dan minat yang sama maka akan terasa nyaman, menyenangkan dan dapat melupakan kejenuhan yang ada.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar